News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Tips Berlibur Walau Uang Sedikit

Tips Berlibur Walau Uang Sedikit

Setelah diterjang, diserang, digebuk gelombang pekerjaan yang tidak ada henti, pikirannya pastinya super penat..
Pusing..


Hari liburpun sangat dinanti..

Berbagai acara yang berhubungan dengan relaksasi sudah melayang-layang dipikiran, tidak sabar hari itu segera tiba..



Isi dengan jalan-jalan

Mengisi liburan memang paling baik di isi dengan kegiatan santai atau jalan-jalan. Penat yang melekat di kepala langsung kabur.

Itulah yang diharapkan.

Cobalah jalan-jalan.

Acara ini memang menjadi obat mujarab untuk mencabut pusing dari kepala dan membuat pikiran jauh lebih enteng.
Lebih ringan.

Misalnya jalan-jalan ke pantai..

Debur ombak disertai buih putihnya menjadi pemandangan yang menyenangkan, disertai dengan semilir angin yang mengacak-acak rambut.
Rasanya gimana gitu...

Pokoknya membuat perasaan lebih senang dan nyaman...
Kemudian kita juga bisa memilih tempat yang menawarkan pemandangan hijau-hijau, seperti kebun raya..
Silahkan dipilih..


Tips berhemat agar tidak boros

Disaat keinginan berlibur sudah bergelora dan bergejolak, namun disaat yang bersamaan uang sedang seret-seretnya, apa yang bisa dilakukan??

Tenang..
Kita masih bisa kok berlibur..

Agar uang tidak keluar tumpah ruah ditempat tujuan, berikut ada beberapa tips ringan yang bisa dicoba..

1. Pemilihan tempat

Pilihlah tempat berlibur yang gratis.

Misalnya dengan berkunjung ke pantai atau tempat lain yang tidak dikenakan pungutan. Tempat-tempat umum seperti taman kota bisa juga dilirik.

Tidak keluarnya uang demi membayar tiket masuk, tentu menjadi berita yang menyenangkan. Mengingat kita tidak perlu merogoh kocek lebih dalam lagi..



Atau..

Jika mau..

Berliburnya ke kebun saja..

Jika kebetulan mempunyai kebun yang luas, lahan ini bisa dijadikan pelampiasan untuk menghilangkan rasa penat.

Menanam tanaman dan merawatnya mampu menghadirkan perasaan yang bahagia. Cobalah tanaman seperti pisang, pepaya atau tanaman lain yang cepat memproduksi buah.

Hasilnya nanti bisa menambah keuangan.
Mantap bukan??

Ketika tubuh dan pikiran sibuk dengan segala tanaman yang ada, mengatur posisinya dengan baik sehingga terlihat menarik, penat bisa hilang lho..
Boleh dicoba..

Tanaman yang nantinya berbuah ini bisa menjadi ladang uang tambahan yang mungkin jumlahnya sangat menggiurkan.
Kesulitan uangpun terbantu..


2. Selektif dalam berbelanja

Jika memutuskan pergi ke tempat ramai, tempat dimana banyak orang bersantai, mesti hati-hati mengontrol nafsu makan.

Namanya berlibur pasti ingin sekali mengisi perut dengan menjajal makanan-makanan yang dijual disana.
Betul tidak??



Jika tidak ingin dompet tambah jebol, belilah makanan yang tidak terlalu mahal tapi bisa memuaskan hasrat belanja.

Dan jangan terlena dengan nafsu perut untuk membeli banyak makanan yang pada akhirnya hanya akan membuat uang semakin terkuras.
Hindari itu ya..

Jajanan tradisional bisa menjadi pilihan yang bagus jika tidak ingin  menghabiskan uang banyak. Harganyapun murah.

Saya juga sering mempraktekkan hal itu..

Ketika jalan-jalan dipantai, pilihan makanan banyak..
Banyak banget malahan..

Apa yang dilakukan??

Alih-alih membeli tiga jagung bakar untuk saya, istri dan si bocah, saya bagi pembelian makanannya.

Jagung cukup satu
Beli lumpia satu bungkus..
Dan makanan lain satu..

Saling icip-icip lah bersama..

Yang penting si bocah..

Kalau saya dan istri masih bisa mengontrol isi perut, cukup masukkan sedikit saja ke mulut dan perutpun sudah senang.
Nanti tinggal nunggu sisa si bocah saja..

Dianya kalap tapi kapasitas perutnya sedikit..

Kalau dia sudah puas, barulah giliran saya beraksi membabat habis semua makanan yang ada. Puas deh..

Jika membeli jagung tiga, lumpia tiga bungkus dan makanan lain masing-masing tiga bungkus, ambruk isi dompet.
Selain itu mubazir.

Ga bakalan habis semuanya..


Terus untuk air biasanya sudah siap-siap dari rumah.


Pengeluaran untuk minuman itu lumayan lho.. Mending siap-siap dari rumah saja..
Semakin hemat kan..


Kesimpulan

Liburan itu tidak harus mahal kan? Bahkan dengan biaya yang sedikit pun kita masih bisa jalan-jalan dan menenangkan hati.
Yang penting pengaturannya mesti tepat.




Tipsnya :
  • Pilih tempat yang tidak mengenakan biaya masuk
  • Beli makanan lebih selektif



Akhirnya uang yang keluar lebih terkontrol..
Tidak terkuras habis lah..

Terus, jika ingin berlibur ke tempat yang lebih keren lagi, mesti siap-siap dari sekarang.. Mulai nabung sedikit-sedikit..

Cobalah target kapan mau kesana.

Atur uang bulanan yang mesti disiapkan.

Sehingga pas sudah waktunya kita mempunyai uang yang cukup tanpa perlu menyerobot pengeluaran bulanan.
Semoga bermanfaat ya..


Baca juga ya :

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar